Minggu, 13 November 2011

S.N.I (sabar dan ikhlas)

Anda bimbang, binggung dan tak tahu harus di kemanakan hidup ini? Ya itulah mungkin gambaran keadaan kita saat ini, mencoba untuk bangkit dari setiap masalah/ halangan/ cobaan/ rintangan ataupun gejala-gejala yang tak menyenangkan di kehidupan kita. Ketika mereka pikir kita akan menyerah dalam setiap masalah ini, itu adalah pemikiran yang salah. Kita dianugerahi akal dan pikiran, serta Allah selalu menuntun kita menuju jalan yang benar (diridhoi). Satu hal yang harus dipelajari, ketika kita ada masalah lebih baik jangan pernah memikirkannya sendiri. Bisa-bisa setan yang jadi temannya, itu malah bikin kita jadi sesat. Sebuah pemikiran yang setiap hari harus kita renungkan adalah untuk menuju dan mencapai sesuatu yang kita inginkan biasanya harus menempuh perjalanan panjang yang di dalamnya terdapat banyak kerikil-kerikil tajam, jalan bergelombang maupun berlubang. Tapi yakinlah bahwa itu semua hanyalah selangkah lebih dekat untuk apa yang telah kita lakukan hari ini. Percayalah, di dalam hati kita selalu berkata "aku pasti bisa dan akan kutunjukkan kapasitas kemampuanku kepada semua orang yang telah meremehkanku".


Solusinya adalah menambah ketebalan kesabaran dan rasa syukur dalam hidup kita, serta melakukan hal yang bermanfaat (yang tidak bermanfaat lebih baik dihancurkan). Istilah yang selalu kugunakan yaitu SNI (Sabar daN Ikhlas). Sabar dalam berusaha dan Ikhlas dalam menerima hasilnya. Mencoba berpikir lebih maju dan jangan biarkan hidup kita dibuang-buang hanya untuk menjadi sampah (sampah aja masih berguna bila didaur ulang, mengapa kita tidak). Kadang-kadang lebih baik untuk puas dengan apa yang  harus anda impikan tentang sesuatu hal. Daripada untuk memenuhi itu bila hanya menemukan bahwa hal itu hampir membunuh anda. Tanamkan sebuah prinsip dalam menjalani hidup, tetap fokus, serius dan semangat, serta bersyukur sebelum mengeluh. Intinya, bagaimana anda dapat memotivasi dan menyemangati orang lain jika anda tidak bisa menyemangati diri anda sendiri.

"Melihat ke atas sebagai MOTIVASI" 
Baby Soldier emoticon 
                                                                                    Baby Soldier emoticon
                                                                              "Melihat ke bawah sebagai RENUNGAN"

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Syahrini makan kue tar,.
Klik di sini kalau mau koementar,.

Label

Curcol (23) Film (9) Forum Diskusi (7) Kesehatan (9) Kuliner (3) Novel (1) Olahraga (19) Profil Tim (3) Sejarah (1) Wisata (10)

Artikel Populer

Trailer Film


MusicPlaylistView Profile
Create a playlist at MixPod.com